Kabar baik datang untuk warga Haurgeulis dan sekitarnya! Kini, belanja kebutuhan sehari-hari jadi makin mudah dan lengkap dengan hadirnya Alfamidi Haurgeulis, gerai pertama dari jaringan minimarket modern ini di wilayah Haurgeulis.
Gerai baru ini resmi dibuka di kawasan Mekarjati, tepat di sebelah Galery Busana, serta berada di depan Cangkir Senja dan Seblak Cenghar Cipancuh. Lokasi strategis ini membuat Alfamidi mudah dijangkau oleh masyarakat sekitar, baik yang berbelanja bulanan, harian maupun sekadar ingin menikmati suasana belanja yang nyaman.
Apa Bedanya Alfamidi dengan Alfamart?
Banyak yang bertanya-tanya, apa sih perbedaan Alfamidi dengan Alfamart yang sudah lebih dulu dikenal masyarakat? Walau keduanya berada di bawah satu grup yang sama, Alfamidi menawarkan konsep yang sedikit berbeda:
-
Ukuran Toko Lebih Besar
Alfamidi biasanya memiliki ruang belanja lebih luas dibandingkan Alfamart. Hal ini membuat pengunjung lebih nyaman berbelanja dengan lorong yang lega dan produk yang tertata rapi. -
Produk Lebih Lengkap dan Variatif
Selain kebutuhan bulanan ataupun harian seperti sembako, snack, dan minuman, Alfamidi juga menjual produk beku (frozen food), buah segar, dan bahkan makanan siap saji. Jadi, tak perlu lagi jauh-jauh ke supermarket besar. -
Harga Kompetitif dan Promosi Menarik
Sama seperti Alfamart, Alfamidi juga sering mengadakan promo bulanan, potongan harga, dan cashback digital melalui aplikasi Alfamidi Ku maupun e-wallet yang bekerja sama. -
Konsep “Mini Market Plus”
Alfamidi hadir sebagai jembatan antara minimarket dan supermarket. Jadi, pelanggan bisa menikmati pengalaman belanja yang lebih lengkap tanpa harus ke pusat perbelanjaan besar.
Antusiasme Warga
Sejak hari pertama pembukaan, antusiasme warga Haurgeulis sangat tinggi. Banyak pengunjung yang datang tidak hanya untuk berbelanja, tetapi juga sekadar melihat suasana dan mencoba promo pembukaan.
“Senang banget akhirnya ada Alfamidi di sini, jadi nggak perlu ke Yogja Patrol kalau mau belanja bulanan” ujar salah satu warga Cipancuh yang datang bersama keluarganya.
Jam Operasional
Alfamidi Haurgeulis buka setiap hari dari pukul 07.00 hingga 22.00 WIB. Dengan jam operasional yang panjang, masyarakat bisa berbelanja kapan saja sesuai kebutuhan.
Lokasi
Alamat: Mekarjati, Haurgeulis – Sebelah Galery Busana, depan Cangkir Senja dan Seblak Cenghar Cipancuh.
Kontak Layanan Pelanggan: 1500959 (Alfamidi Care)
Dengan hadirnya Alfamidi Haurgeulis, masyarakat kini memiliki pilihan belanja yang lebih modern, nyaman, dan lengkap di kawasan sendiri. Yuk, kunjungi dan rasakan pengalaman belanja baru di Alfamidi Haurgeulis! 🛍️





